Latih Mental Siswa, SDN 1 Purwokerto Wetan Gelar Kemah

           


SDN 1 Purwokerto Wetan melaksanakan kegiatan Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa) pada 2-3 September 2022. Bertempat di SDN 1 Purwokerto Wetan, kegiatan tersebut dibuka oleh Ka Kwaran Purwokerto Timur, Emi Harjanti, M.Pd. Hadir dalam kegiatan tersebut Ka Kwaran, Pembina dan siswa kelas 5-6 dengan jumlah peserta kegiatan 92 siswa.

           "Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas mental peserta didik, mengenalkan peserta didik pada alam sekitar dan sebagai aktualisasi Kode Kehormatan Gerakan Pramuka, " kata Kak Emi Harjanti. 

          Kegiatan perjusa dimulai hari Jumat pukul 15.15. Kegiatan diawali melaksanakan kegiatan upacara pembukaan, pada kegiatan selanjutnya para siswa melaksanakan kegiatan permainan sederhana. Setelah melakukan permainan sederhana, siswa melakukan kegiatan keterampilan “sandi morse” dilanjutkan Istirahat Sholat dan makan (ISHOMA). Setelah siswa melakukan ISHOMA selanjutnya siswa menerima materi kerohanian dan dilanjutkan sholat isya secara berjamaah. Pada pukul 20.00 malam, semua siswa melakukan dinamika kelompok untuk mempersiapkan kegiatan pentas seni, dan dilanjutkan dengan penyalaan api unggun. Pada pukul 21.00 tepat, api unggun menyala, siswa melakukan pertunjukan pentas seni sesuai dengan kelompoknya masing-masing. kemeriahan dan raut kegembiraan nampak pada semua wajah peserta yang hadir. Setelah melaksanakan pertunjukan pentas seni semua siswa beristirahat untuk memperiapkan kegiatan esok harinya. 

Penyalaan Api Unggun Perjusa SDN 1 Purwokerto Wetan

          Sabtu, pukul 04.30 pagi, peserta secara bersama melaksanakan sholat subuh berjamaah dan dilanjutkan dengan kuliah subuh. Setelah melaksanakan kuliah subuh, peserta melaksanakan kegiatan senam pagi dan giat peduli lingkungan. Selanjutnya siswa mempersiapkan diri melakukan upacara penutupan pada pukul 08.00-selesai. Pukul 09.00 upacara selesai dan siswa meninggalkan pangkalan SDN 1 Purwokerto Wetan untuk kembali kerumah masing-masing.

Comments

  1. Trmksh kpd semua pihak yg telah mendukung pelaksanaan Perjusa diSDN 1 Pwt Wetan semoga pangkalan yg lain segera menyusul..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts